Kab. Tasikmalaya – GM | Wakil Bupati Tasikmalaya, H Cecep Nurul Yakin, menghadiri acara pisah sambut Danlanud Wiriadinata Tasikmalaya, di Aula Lanud Wiriadinata, Sabtu (23/04/22).
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Tasikmalaya H cecep Nurul Yakin mengucapkan banyak terimakasih kepada Danlanud Letkol Pnb Muhammad Sugiyanto, atas dedikasinya selama kurang lebih dua bulan memimpin Lanud Wiriadinata Tasikmalaya.
“Apresiasi dan terimakasih kepada Danlanud Letkol Pnb Mohammad Sugiyanto atas dedikasinya, meski hanya dua bulan ini,” terang H Cecep.
Terlebih, lanjut H Cecep, pada gelaran Rakernas NU di Cipasung, Letkol Pnb Mohammad Sugiyanto membantu mudahnya pimpinan PB NU mendarat di Tasikmalaya.
“Kami juga ucapkan banyak terimakasih pada gelaran Rakernas NU lalu, Letkol Pnb Mohammad Sugiyanto yang juga sebagai penerbang, membantu datangnya ketua PBNU ke Tasikmalaya yang sebelumnya susah untuk mendarat di Tasikmalaya. Dan dengan dibantu tim damkar juga,” lanjutnya.
Terakhir, Wakil Bupati Tasikmalaya, mengucapkan selamat dan sukses di tempat kerja yang baru kepada Letkol Pnb Mohammad Sugyianto. “Semoga sukses selalu ditempat yang baru,” pungkasnya.
Diketahui, direncanakan, serah terima jabatan Danlanud Wiriadinata Tasikmalaya akan dilaksanakan Selasa di Jakarta. Adapun pengganti Danlanud Letkol Pnb Mohammad Sugiyanto yakni LETKOL PNB ADI PUTRA BUANA. ***