Bupati Tasikmalaya Menghadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Babakan Nangka Leuwisari

Gema Mitra – Kab. Tasikmalaya
Bertempat di Masjid Jami Raudhatul Hidayah Kampung Babakan Nangka Desa Arjasari Kecamatan Leuwisari, Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto menghadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 2019 (1441 hijriah), Sabtu (23/11/2019). Kegiatan ini merupakan sarana untuk memperingati kelahiran Nabi SAW.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua MUI Kab. Tasikmalaya, Ketua DMI Kab. Tasikmalaya, Diskominfo Kab. Tasikmalaya, Muspika Kec. Leuwisari, para Tokoh Masyarakat dan Alim Ulama, dan tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto berharap dengan kegiatan tersebut dapat merekatkan tali silaturahim dan keteladanan karakter Rosulullah SAW.

“Kami Pemda Kab. Tasikmalaya memberi perhatian lebih terhadap perkembangan ekonomi terutama kerjasama dengan DMI untuk menggiatkan ekonomi berbasis masjid,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut pula, Bupati Ade Sugianto menyampaikan Pemerintah Daerah Kabupaten Tasikmalaya segera meluncurkan program Tasik Gesit 119 dalam bidang kesehatan, pendataan warga miskin serta anak yatim piatu yang akurat supaya program-program sosial pemerintah tepat sasaran, rumah singgah bagi yang dirujuk berobat ke RS. Hasan Sadikin, dan pemberian pinjaman dengan bunga nol persen untuk menghilangkan riba.

Sementara itu, KH. Saeful Anwar dalam sambutannya mengajak masyarakat untuk meneladani kemuliaan akhlak Nabi Muhammad SAW. dan mendoakan Bupati Ade dan jajaran untuk dapat melaksanakan tanggung jawab dengan sebaik-baiknya. (Red)***

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *