DPRD Paripurnakan Hasil Reses Pertama Di Tahun 2021

Alt

gemamitra.com | Pangandaran

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pangandaran menggelar Rapat Paripurna Penyampaian Laporan Pelaksanaan Reses Masa Persidangan I Tahun 2021.

Rapat dipimpin oleh Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran Asep Noordin H.M.M., didampingi Wakil ketua DPRD Jalaludin, S.Ag. dan Anggota DPRD yang menghadiri kegiatan tersebut, Senin 1/03/2021.

Turut hadir juga Sekretaris DPRD Kabupaten Pangandaran Drs. H. Yayat Kiswayat. Rapat ini digelar di ruang rapat Paripurna DPRD Kabupaten Pangandaran, Senin pagi.

Saat pimpin sidang Asep Noordin H.M.M. menyampaikan, ucapan terima kasih kepada anggota DPRD karena sudah mengemban amanah dalam melaksanakan tugas dan kewajiban di daerah pemilihan masing-masing selama masa agenda reses berlangsung.

Masa reses bagi anggota DPRD merupakan kegiatan untuk menyerap aspirasi dan usulan masyarakat di daerah pemilihan masing-masing.

ketua DPRD Kabupaten Pangandaran juga menyampaikan, hasil reses para anggota DPRD dari lima daerah pemilhan nantinya akan diserahkan kepada Pemerintah, dari pelaksanaan reses itu cukup banyak jumlahnya aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat kepada DPRD.

Hal ini sebagai bentuk tanggung jawab bersama DPRD dan pemerintah daerah, dalam menjawab berbagai kebutuhan ataupun permasalahan yang dihadapi masyarakat, sebagai masukan dalam penyusunan terhadap kebijakan pemerintah, serta pelaksanaan tugas alat kelengkapan DPRD.

Oleh karena itu, hasil reses ini perlu menjadi perhatian dan ditindaklanjuti Pemerintah Kabupaten Murung Raya ungkap ketua DPRD. (Red/Humas Sekwan)***

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *