Rapat Paripurna Penyampaian Plh Bupati Menganai LKPJ 2020 ke DPRD Kabupaten Pangandaran

Alt

gemamitra.com | Pangandaran

Senin 8 Februari 2021, DPRD Kabupaten Pangandaran kembali menggelar Rapat Paripurna  dengan 3 (tiga) Agenda sekaligus. Rapat Paripurna yang dipimpin oleh Asep Noordin H.M.M. selaku Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran, dihadiri pula oleh kedua Wakil ketua DPRD Kabupaten Pangandaran, Plh Bupati Pangandaran, Staf Ahli dan TAPD beserta tamu undangan lainnya.

Adapun tiga agenda yang dibahas dalam rapat tersebut diantaranya:

1. Penjelasan Bupati Pangandaran terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Bupati Pangandaran Akhir Tahun Anggaran 2020.

2. Pandangan Umum Fraksi-fraksi DPRD terhadap Laporan keterangan pertanggungjawaban Bupati Pangandaran Akhir Tahun Anggaran 2020.

3. Jawaban Bupati Pangandaran atas Pandangan Umum Fraksi-fraksi DPRD terhadap Laporan keterangan pertanggungjawaban Bupati Pangandaran Akhir Tahun Anggaran 2020.

Dalam penyampaian LKPJ pada rapat paripurna tersebut, Plh Bupati Pangandaran menyampaikan kabar gembira bahwa Bupati dan wakil Bupati Pangandaran telah sembuh dari sakitnya dan ini semua berkat do’a kita semua.

Plh Bupati Pangandaran juga menyampaikan apresiasi kepada semua elemen-elemen yang telah mendukung berjalanya program dan kegiatan ini selama tahun 2020.

Sesudahnya menyampaikan LKPJ Tahun Anggaran 2020, Plh Bupati Pangandaran langsung menyerahkan Dokumen LKPJ secara Simbolik kepada Pimpinan DPRD Kabupaten Pangandaran.

Dalam agenda Pandangan Umum Fraksi-fraksi DPRD terhadap Laporan keterangan pertanggungjawaban Bupati Pangandaran Akhir Tahun Anggaran 2020.

Dari 6 Fraksi yang ada hanya 4 yang menyetujui LKPJ dilanjutkan untuk di bahas, sementara sisanya yang 2 Fraksi tidak menyetujui untuk dibahas dengan catatan catatan. Dan setelah melihat Tatib DPRD  bahwa pengambilan suara dilakukan menurut jumlah suara terbanyak berarti LKPJ Tahun 2020 ini berhak untuk dilanjutkan dan di bahas oleh pansus.

Masih ditempat yang sama Plh Bupati Pangandaran mengucapkan terimakasih kepada Fraksi-fraksi yang telah menyetujuinya.

“Kami ucapkan terimakasih kepada Fraksi-fraksi yang telah menyetujui untuk dibahas dan untuk Fraksi-fraksi yang menolak kami akan menjelaskannya di kemudian hari,” Pungkasnya.

Setelah selesai pembacaan pandum fraksi, selanjutnya membentuk Pansus yang akan membahas LKPJ tahun 2020.

“Menurut ketentuan yang berlaku jumlah anggota pansus yang membahas LKPJ sebanyak 15 orang yang nanti isinya diisi dari Fraksi-fraksi yang ada di DPRD dan nanti akan dinamakan pansus 1,” Ujarnya pimpinan rapat.

Setelah melakukan diskusi pendek dari Fraksi-fraksi maka terbentuklah susunan kepengurusan pansus 1 yang di ketuai oleh solihudin, S.IP., dan wakilnya Ucup Supriatna, S.Pd.I., sementara untuk sekretaris dipercayakan kepada Yen yen Widiani, SH.

Rapat paripurna di tutup pada pukul 16.30 oleh pimpinan rapat. (Dhe/humas DPRD)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *