Kembali, Pasukan Kombat Bagikan Paket Sembako Kepada Jompo dan Guru Ngaji

Alt

Gemamitra.com – Kota Tasikmalaya

Sebuah kepedulian itu sangat diharapkan oleh mereka yang hidup dalam kekurangan. Sekecil apapun, itu sangat berpaedah. Apa lagi di tengah situasi saat ini, akibat pandemi corona.

Adalah Komunitas Baraya Tanjung, (Kombat) yang dikoordinir Ajengan Ijen dengan sigap melihat persoalan ini di kampungnya. Ia menggerakkan anak-anak muda yang juga anggota pengajian yang diasuhnya untuk mengumpulkan dana.

Kemudian disulap menjadi paket sembako yang dibagikan kepada para Jompo dan guru ngaji. Sebanyak 25 paket, telah diberikan kepada para jompo. 

“Inisiasi ini dilakukan atas keprihatinan, melihat keadaan di lapangan. Di saat mayarakat sangat terpukul oleh pandemi. Mereka, sangat menunggu uluran. Sedang bantuan pemerintah terasa lambat. Dan itu sangat mengkhawatirkan, terutama bagi warga jompo.” Ujar Ajengan Ijen.

Warga jompo yang mendapat bantuan ini, warga RW 04, Kelurahan Tanjung, Kec. Kawalu. Isi santunan tersebut berupa beras, Mie instan, biskuit, minyak sayur, senilai Rp. 75.000, ditambah 2 pcs masker, yang disuport BPBD Tasikmalaya.

Acara pembagian sembako ini, berlangsung pada Hari Senin tanggal 18/5/2020, bersamaan dengan pembagian masker ke masyarakat yang lebih luas. Adapun acara pembagian masker ini, dibantu oleh anggota Pemuda Pancasila PAC  Kawalu, pada sore harinya.

“Langkah ini dilakukan, tujuannya disamping untuk belajar peduli kepada sesama adalah memberi edukasi kepada anak muda untuk  selalu mencintai amalan sodaqoh.  Harus ditanamkan dalam diri, untuk selalu mau berbagi, sebesar apapun. Jangan menunggu kaya atau punya untuk melakukan amalan sodaqoh!”  terang Ajengan Ijen.

Selaian dari warga Kombat sendiri, dukungan dana datang juga dari para tokoh di luar kampung Tanjung, diantaranya dari Kalak BPBD Tasikmalaya, H. Ucu Anwar dan dari seorang Anggota Dewan Ridwan LS. (Yr)***

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *