Tingkatkan Hasil Pertanian, Kelompok Tani Banyu Sauyunan Kerjakan Program P3-TGAI

Pangandaran.gemamitra.com | Saat ini Kelompok Tani Banyu Sauyunan sedang mengerjakan Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) di desa Kersaratu kecamatan Sidamulih, Kabupaten Pangandaran.

Program itu dilaksanakan dalam rangka mendukung program Ketahanan Pangan Nasional dan upaya peningkatan kemampuan ekonomi serta kesejahteraan masyarakat melalui pemberdayaan masyarakat tani dalam rehabilitasi irigasi kecil secara partisipatif di wilayah pedesaan.

Bacaan Lainnya

Rehabiltiasi irigasi kecil secara partisipatif merupakan wujud pemberdayaan masyarakat tani secara terencana dan sistematis untuk meningkatkan kinerja pengelolaan jaringan irigasi.

“Ini adalah program bantuan yang kedua kalinya untuk desa Kersaratu yang dikerjakan dengan sewa kelola oleh pengurus dan anggota kelompok tani Banyu Sauyunan,” ungkap Suhendarwan Ketua Kelompok P3A Banyu Sauyunan, Selasa 27/04/2021.

Perogram ini, kata Suhendarwan sangat membantu dan bermanfaat bagi kelompok tani maupun masyarakat sekitar, karena sawah yang tadinya susah air kini bisa tersedia melalui saluran irigasi yang sudah ada.

“Semoga dengan adanya saluran irigasi yang mumpuni, ke depan hasil tani bisa lebih meningkat,” harapanya. (Iyut K)***

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *