Peringati HAORNAS 2019, Pemkab Tasikmalaya Gelar Upacara Bertema Ayo Olahraga, Dimana saja, dan Kapan saja

Gema Mitra – Kab. Tasik
Bertempat di Halaman Upacara Setda Kab. Tasikmalaya, Senin (09/09/2019)
Pemerintah Daerah Kabupaten Tasikmalaya malaksanakan Upacara Peringatan Hari Olah Raga Nasional (HAORNAS) ke-36 Tingkat Kabupaten Tasikmalaya tahun 2019.

Dalam kegiatan tersebut turut hadir Penjabat Sekretaris Daerah Kab. Tasikmalaya Drs. H. Iin Aminudin,M.Si, Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Tasikmalaya, Unsur Forum Komunikasi Daerah Kabupaten Tasikmalaya, Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kab. Tasikmalaya Hj Ai Diantani Sugianto, Ketua Komite Olah Raga Nasional Indonesia (KONI) tingkat Kabupaten Tasikmalaya, dan para peserta upacara lainnya.

Mewakili Bupati Tasikmalaya membacakan sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia Imam Nahrawi Drs. H. Iin Aminudin,M.Si menyampaikan tema HAORNAS tahun 2019 yaitu “Ayo Olahraga, Dimana saja, Kapan saja”.

Tema tersebut mengandung makna bahwa olahraga mudah dilakukan di mana saja dan kapan saja, agar masyarakat tidak terpaku bahwa olahraga hanya dapat dilakukan di fasilitas olahraga yang tersedia. Menpora berharap semoga warga negara Indonesia dapat mencintai olahraga dan memosisikan olahraga sebagai pilihan dan gaya hidup sehat dan bugar.

Acara itu diakhiri dengan ditampilkannya beberapa cabang Olahraga diantaranya, senam, anggar, binaraga, dan taekwondo serta pemberian rasa kadeudeuh bagi Peraih Piala Kejuaraan Bola Voli pada Kejurkab Bupati Cup 2019 Kabupaten Tasikmalaya. (Diskominfo/Kesit)***

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1 comment