KLU.gemamitra.com | Dinas Kesehatan KLU menyediakan lebih dari 1500 unit vaksin yang ditargetkan 30-50 vaksin habis pada hari pertama. Namun capaian melebihi jumlah tersebut yakni 65 vaksin yang diperuntukan bagi para pelaku wisata di KLU.
Kegiatan yang diinisiasi oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Lombok Utara (KLU) dan Kepolisian Resort KLU bersama asosiasi perhotelan tersebut, dilangsungkan di halaman Hotel Medana Bay Marina selama dua hari, dari tanggal 2-3 April 2021 dengan mengutamakan protokol kesehatan.
Kadis Kesehatan KLU dr. H. Lalu Bahruddin menjelaskan, vaksinasi dilakukan guna mempercepat pemulihan ekonomi di sektor wisata yang diketahui jadi penyumbang Pendapatan Asli Daerah (PAD) terbesar KLU.
“Kemarin kita sediakan 50 tapi yang datang sampai 65 orang, sisanya sekitar 500,” ujar Bahruddin.
Dikatakan, vaksinasi melibatkan tujuh tim dari sembilan tim yang mestinya diturunkan. Masing-masing tim berasal dari Dinas Kesehatan, RSUD KLU, dan beberapa Puskesmas yang ada di KLU.
“Kita menerjunkan tujuh tim vaksinator, semuanya dari Dikes, RSUD, dan Puskesmas. Kecuali Puskesmas Gangga dan Kayangan, karena mereka sedang melakukan vaksinasi pula di puskesmasnya masing-masing,” terangnya.
Senada dengan Bahruddin, manajer hotel Medana Bay Marina, Zaki mengapresiasi kegiatan vaksinasi yang dilakukan Pemda.
Ia berharap, masyarakat khususnya pelaku wisata tidak perlu takut divaksin demi keberlangsungan perputaran ekonomi masyarakat KLU di sektor pariwisata.
“Dari pihak hotel, saya merasa ini perlu dilakukan demi pulihnya sektor wisata di KLU, kita tidak perlu takut divaksin, tidak apa-apa kok,” ungkap Zaki. (Ast)***